Besi Beton
PT. KARYA PERKASA STEELINDO
Untuk info harga atau pemesanan besi beton, silahkan hubungi kami
CHAT WITH US
BESI POLOS
Fungsi Utama Besi Beton SNI
Karena lebih mudah untuk ditemukan dan dibeli dipasaran dengan harga yang lebih murah bila dibandingkan dengan bahan konstruksi lainnya, penggunaan besi beton sudah mulai dilakukan sejak tahun 1950an. Khususnya di Indonesia sendiri, besi beton memiliki peran dan fungsi yang sangat penting pada sebuah konstruksi bangunan. Besi beton memiliki fungsi utama untuk penulangan sebagai penambah daya tahan sebuah konstruksi beton agar menjadi lebih kuat dan dapat memikul beban atau gaya yang bekerja. Besi beton sering digunakan untuk penulangan konstruksi beton yang digunakan untuk pembuatan drainase, jembatan, dinding penahan tanah, bangunan dan masih banyak lagi.
BETON ULIR
Besi beton ulir adalah salah pilihan jenis besi lainnya dengan bentuk dan kekuatan terhadap tekananan berbeda dengan besi beton polos. Besi beton ulir diproduksi dengan tambahan sirip berukuran sama dengan sudut 45 derajat dari sumbu batang, rapih, teratur dan bulat. Ketahanan tekan minimal besi beton ulir adalah 400 Mpa dan harganya pun lebih mahal bila dibandingkan dengan besi beton polos. Berbeda dengan kawat baja, besi beton SNI adalah besi yang memiliki standar kekuatan tertentu sesuai acuan yang telah ditetapkan oleh panitia teknis dan Badan Standarisasi Nasional (BSN), yang terdiri dari dua pilhan jenis. Pertama, besi beton polos dengan standar kekuatannya adalah Baja Tulang Polos (BJTP) 24. Kedua besi beton ulir dengan standar kekuatan yang bervariasi mulai dari Baja Tulang Sirip (BJTS) 30, 35 dan 40. Besi beton SNI yang dipasarkan di Indonesia umumnya diproduksi dengan panjang standar berukuran 12 meter. Sementara ukuran diameternya sangat bervariasi. Khusus untuk besi beton polos diameter standarnya mulai dari 36 mm hingga 50 mm. Sementara, besi beton ulir SNI pilihan diameternya mulai dari 6 mm hingga 50 mm.