Besi Beton Ulir
Ukuran Besi Beton Ulir
Diameter (mm) x Panjang (m) | Berat/Batang (kg) |
---|---|
8 mm - 12 m | 4,74 Kg |
9 mm - 12 m | 6,0 kg |
10 mm - 12 m | 7,4 kg |
12 mm - 12 m | 10,66 Kg |
13 mm - 12 m | 12,48 kg |
16 mm - 12 m | 18,96 kg |
19 mm - 12 m | 26,76 kg |
22 mm - 12 m | 35,76 kg |
25 mm - 12 m | 46,2 kg |
28 mm - 12 m | 57,96 Kg |
32 mm - 12 m | 75,72 kg |
36 mm - 12 m | 95,88 kg |
Deskripsi Besi Beton Ulir KPS Steel
Besi beton menjadi salah satu material penting dalam dunia konstruksi. Bahan ini digunakan untuk memperkuat struktur beton sehingga menjadi lebih kokoh dan tahan lama. Di antara berbagai jenis besi beton, besi beton ulir adalah salah satu pilihan yang sering digunakan dalam proyek-proyek besar.
Artikel ini akan membahas apa itu besi beton, keunggulan besi beton jenis ulir, serta perbandingannya dengan besi beton polos. Termasuk cara perawatan dan aplikasinya dalam konstruksi.
Apa itu Besi Beton?
Besi beton, atau sering disebut baja tulangan, adalah komponen yang digunakan untuk memperkuat struktur beton bertulang. Besi beton tersedia dalam dua bentuk utama, yaitu besi beton polos dan besi beton jenis ulir.
Keduanya memiliki perbedaan dalam hal desain dan fungsinya. Namun, tujuan utamanya adalah memberikan stabilitas dan ketahanan yang lebih baik pada bangunan yang menggunakan beton sebagai material utamanya.
Keunggulan Besi Beton Ulir
Besi beton jenis ulir memiliki beberapa keunggulan yang lebih disukai dalam berbagai proyek konstruksi. Berikut adalah beberapa keunggulan besi beton jenis ulir:
-
Daya Cengkeram Lebih Baik
Besi beton jenis ini memiliki permukaan bergerigi atau ulir, yang memungkinkan cengkeraman lebih kuat antara beton dan besi. Ulir ini membuat beton dan besi lebih terikat erat, sehingga meminimalkan risiko beton retak atau bergeser. Terutama pada proyek-proyek besar seperti jembatan atau gedung bertingkat tinggi.
-
Kekuatan Tarik yang Lebih Tinggi
Dibandingkan dengan besi beton polos, besi yang satu ini memiliki kekuatan tarik yang lebih tinggi. Hal tersebut membuatnya sangat cocok untuk aplikasi-aplikasi yang memerlukan daya tahan tinggi, seperti struktur utama bangunan atau elemen-elemen yang harus menahan beban besar dan tegangan.
-
Ketahanan terhadap Guncangan dan Getaran
Karena memiliki daya cengkeram yang lebih kuat dengan beton, besi beton ini lebih tahan terhadap guncangan atau getaran. Hal tersebut menjadikannya pilihan ideal untuk bangunan yang berisiko terkena gempa. Termasuk proyek-proyek infrastruktur seperti jembatan dan jalan raya yang sering mengalami getaran.
Belilah Besi Beton Ulir hanya melalui melalui Distributor Besi Pulau Jawa dan Bali. Apabila Anda ingin melakukan konsultasi sebelum pembelian, sebaiknya hubungi kami.
Perbandingan Besi Beton Jenis Ulir dan Besi Beton Polos
Besi beton jenis ulir dan besi beton polos adalah dua jenis baja tulangan yang memiliki keunggulan masing-masing. Berikut adalah beberapa perbedaan antara keduanya:
-
Permukaan
Besi beton jenis ulir memiliki permukaan bergerigi, sedangkan besi beton polos memiliki permukaan halus.
-
Kekuatan Tarik
Besi beton jenis ulir memiliki kekuatan tarik yang lebih tinggi dibandingkan dengan besi beton polos. Hal ini menjadikannya lebih ideal untuk digunakan pada elemen-elemen struktural utama yang harus menahan beban berat.
-
Aplikasi
Besi beton polos biasanya digunakan pada proyek-proyek kecil atau elemen non-struktural. Sedangkan besi beton jenis ulir lebih sering digunakan untuk proyek-proyek besar atau pada elemen struktural utama seperti balok, kolom, dan pondasi yang harus menahan beban besar.
Perawatan Besi Beton Jenis Ulir
Meskipun sangat kuat dan tahan lama, besi beton ini tetap memerlukan perawatan agar tetap dalam kondisi optimal dan tidak mengalami kerusakan. Berikut caranya:
- Simpanlah di tempat yang ang kering dan terhindar dari paparan langsung air hujan atau kelembaban berlebih.
- Saat proses konstruksi, pastikan besi beton tidak terpapar air atau lingkungan yang lembab terlalu lama sebelum ditutup dengan beton, agar tidak korosi.
- Gunakan lapisan pelindung seperti cat anti karat untuk cegah korosi.
Fungsi Besi Beton Ulir & Aplikasinya
Besi beton jenis ulir memiliki berbagai fungsi penting dalam dunia konstruksi, terutama dalam memperkuat struktur bangunan. Berikut di antaranya:
- Untuk penguatan struktur beton bertulang;
- Untuk konstruksi bangunan tinggi;
- Infrastruktur jalan dan jembatan;
- Pondasi dan dinding penahan.
Cara Pesan Besi Beton Ulir di KPS Steel
Lakukan pemesanan dengan cara berikut ini:
- Kunjungi hubungi kami melalui browser Anda;
- Kirim email atau hubungi nomor marketing untuk konsultasi dan pemesanan;
- Marketing akan memberikan penjelasan produk dan layanan;
- Setelah kesepakatan terbentuk, Anda bisa melakukan pembayaran dan produk akan dipilih.
Beli Besi Beton Ulir untuk kebutuhan konstruksi bangunan Anda melalui KPS Steel Distributor Besi Pulau Jawa dan Bali. Anda juga dapat hubungi kami untuk melakukan konsultasi kebutuhan besi polos. Pelajari juga beragam informasi terkini seputar konstruksi bangunan melalui laman blog KPS Steel.