Sebelum membangun rumah hunian, pastikan Anda memahami dengan baik cara memasang bondek dan wiremesh yang benar. Karena, kedua hal itu merupakan bagian terpenting dalam konstruksi rumah hunian Anda.
Bondek digunakan pada konstruksi bangunan agar bangunannya bisa berdiri kokoh. Material pendukung untuk membuat konstruksi yang kokoh selain bondek yakni wiremesh yang merupakan sebuah besi berbentuk kawat ulir dan dianyam menjadi lembaran.
Mengenal Besi Wiremesh dari Bentuk hingga Material Penyusunnya
Wiremesh adalah sebuah besi, yang dimanfaatkan sebagai tulangan atau pondasi untuk menguatkan beton bangunan. Wiremesh berbentuk anyaman besi yang dibentuk dengan mesin pengelas otomatis. Dengan menggunakan mesin tersebut, akan menciptakan ukuran anyaman yang presisi sehingga lebih praktis digunakan.
Untuk fungsinya sendiri, material ini sering difungsikan sebagai tulangan beton on site, pracetak, tanah, menggantung, serta instalasi jaringan besi. Fungsi-fungsi ini disesuaikan dengan konstruksi bangunan yang akan dibuat.
Sebelum mempelajari cara memasang bondek dan wiremesh yang benar, ada jenis-jenis wiremesh perlu diketahui. Berdasarkan komponen penyusun material yang digunakannya, wiremesh dibedakan menjadi dua jenis. Yaitu, wiremesh biasa, dan galvanis.
Jika dilihat dari bentuk, material ini tidak selalu berbentuk jaring persegi. Ada juga beraneka bentuk lain seperti jajar genjang, serta persegi panjang tapi tetap menggunakan perhitungan struktur sesuai standar.
Kemudian berdasar cara pengemasannya, dapat berupa lembaran, maupun roll gulungan. Pada pengemasan lembaran biasanya tersedia dalam ukuran besar yakni 5 meter, sedangkan roll berukuran lebih kecil.
Apa Itu Bondek Beserta Fungsi serta Keunggulan Penggunaannya
Sebelum mengerti cara memasang bondek dan wiremesh yang benar, Anda perlu tahu pengertian kedua bahan pembangunannya. Bahan baku atau material bangunan dari perpaduan bahan galvanis dan galvalum sebagai pengganti papan.
Bondek atau floordeck merupakan bahan bangunan berupa lembaran yang terbuat dari galvalum dan dilapisi aluminium galvanis. Floor deck digunakan sebagai pengganti papan dalam plafon atau juga lantai beton.
Difungsikan saat membangun gedung-gedung perkotaan bertingkat di mana bondek akan disangga memakai balok-balok biasa maupun baja agar menjadi lantai dasar. Penggunaannya juga difungsikan sebagai pembantu atap menangkal hawa panas.
Banyak kelebihan yang ditawarkan saat menggunakan material ini, seperti memperkokoh konstruksi bangunan. Saat menggunakan material tersebut, Anda tidak membutuhkan banyak tenaga kerja karena pemasangannya mudah serta cepat.
Namun, cara memasang bondek dan wiremesh yang benar hanya dapat dilakukan oleh para pekerja profesional serta berpengalaman. Karena terbuat dari galvanis, material bondek memiliki daya tahan yang tahan lama. Alatnya juga difungsikan sebagai penguat serta penghemat komposit serta tahan terhadap karat.
Keunggulan lain dari penggunaan materialnya tersebut adalah mengurangi limbah dari jumlah tiang-tiang penyangga. Karena pembuatannya mengadopsi proses galvanisasi serta material galvalum membuat produknya jadi ramah lingkungan.
Baca Juga: Perbedaan Besi I Beam dan H Beam dalam Dunia Konstruksi
Cara Memasang Bondek dan Wiremesh yang Benar
Sebelum memasang, Anda perlu mempersiapkan berbagai alat maupun bahan yang dibutuhkan. Untuk mencetak dak atau lantai beton, tidak memakan waktu pengerjaan yang lama, waktunya akan lebih singkat daripada bekisting konvensional.
1. Persiapkan Balok-Balok Penyangga
Sebagai langkah awal dari pemasangan floordeck adalah mempersiapkan serta memasangkan balok-balok sangganya. Pasang sesuai struktur agar rapi lalu di cor menggunakan semen sehingga strukturnya tidak mudah berubah-ubah.
2. Memasangkan Kawat Stek Penyangga
Setelah memberikan pengecoran pada balok-balok penyangga tersusun atau alasnya, langkah selanjutnya adalah memasangkan kawat steknya. Pastikan posisi kawat rata dengan jarak 1,5 meter hingga menutupi seluruh bagian baloknya.
3. Pemasangan Bondek
Cara memasang bondek dan wiremesh yang benar selanjutnya yakni menjadikan bondeknya sebagai penyangga lantai tingkat rumah. Pastikan sisi-sisinya tidak terbalik, pada bagian atasnya terdapat benjolan halus.
4. Rapikan Pemasangannya
Setelah memasang bondeknya, jangan lupa untuk menutup lubang-lubang penyangganya dengan semen. Kunci bondek menggunakan paku agar lebih kuat serta konstruksinya tidak mudah bergeser atau berubah.
5. Pemasangan Besi Wiremesh
Dilakukan setelah semua pemasangan bondeknya beres, tulang besi wiremesh diletakkan pada bagian atas. Kaitkan kawat-kawat besi yang telah ditanam pada balok penyangga dengan tulang besinya.
Sebagai distributor besar, KPS Steel berperan dalam memenuhi kebutuhan konstruksi bangunan Anda. Dengan berbagai bahan material berkualitas, harga terjangkau, serta kemudahan mendapatkan produknya, KPS Steel berdedikasi terhadap kepuasan pelanggannya.
Jika Anda membutuhkan besi untuk melengkapi kebutuhan konstruksi bangunan, termasuk besi wiremesh, KPS Steel selaku Distributor Besi Jakarta terbaik menyediakan besi wiremesh dan beragam jenis besi lainnya yang dapat Anda gunakan.
Baca Juga: Mengenal Struktur Kuda-Kuda Baja Ringan untuk Hunian
Kunjungi laman produk kami untuk informasi selengkapnya. Bila Anda tertarik untuk mempelajari lebih lanjut mengenai dunia perbesian, konstruksi, dan inspirasi hunian, kunjungi blog KPS Steel.