Profil IWF, Cremona Siku, Rangka Pipa dan Castellated merupakan jenis komponen atas bangunan pada rangka kuda-kuda baja.
Desain bagunan tidak hanya berada pada posisi interiornya saja. Tetapi juga bagian eksterior yang meliputi hingga ke bagian atas suatu bangunan. Bagian tersebut merupakan bagian teratas pada setiap bangunan yang sering kali disebut sebagai mahkota.
Dengan adanya desain unik dan rapi pada bagian teratas bagunan tersebut mampu memberikan kesan gagah dan kokoh. Salah satu cara untuk menampilkan kesan tersebut dengan penggunaan kuda-kuda baja.
Lalu, apakah komponen tersebut memiliki jenis yang berbeda? Apakah perbedaannya? Simak penjelasannya berikut ini.
Baca Juga: Kuda-Kuda Baja: Membangun Ketangguhan Untuk Atap
Jenis Rangka Kuda-kuda Baja
Berikut merupakan jenis komponen atas bangunan tersebut, diantaranya:
1. Profil IWF
Umumnya kuda-kuda ini diaplikasikan pada bangunan pabrik dan gudang yang memang memiliki bentangan bangunan yang besar. komponen ini juga akan memberikan bentuk atap pelana yang dapat diaplikasikan pada bangunan gudang sampai 40 meter. Dengan begitu semakin besar bentangan bagunan maka ukuran dari kuda-kuda ini juga semakin besar.
2. Cremona Siku
Atap bangunan ini banyak diaplikasikan pada bangunan rumah, sekolah, gedung perkantoran, dan bangunan lainnya. Di Indonesia sendiri, jenis kuda-kuda baja ini banyak ditemukan pada bagunan dengan khas peninggalan belanda.
Tidak hanya itu, komponen atap ini juga diaplikasikan pada rumah berjenis joglo, limasan, dan pelana. Akan tetapi, bentuk atap ini tidak sesuai dengan kuda-kuda yang memiliki bentang yang cukup lebar. Pada bentuk atap ini setiap batang siku akan disatukan pada satu buhul yang menggunakan bahan plat baja.
Setelah itu, antara simpul atau buhul serta batang siku akan di sambungkan menggunakan teknik pengelasan atau pemasangan mur dan baut. Lalu, cremona siku ini memiliki kemajuan dengan adanya kombinasi dengan jenis baja profil UNP dan T.
3. Rangka Pipa (lengkung)
Kuda-kuda jenis ini berbeda dengan kuda-kuda baja lainnya. Komponen ini memiliki kriteria bahan berupa pipa hitam bukan pipa galvanis maupun pipa baja. Hal ini disesuaikan dengan kondisi model kuda-kuda yakni adanya bentuk yang spesifik yakni lengkungan, kubah ataupun kerucut.
Dengan adanya penggunaan pipa hitam maka akan memudahkan dalam membentuk lengkungan yang ada. Berbeda lagi dengan pipa baja atau pipa galvanis yang memang memiliki tekstur yang kaku dan sulit untuk dilengkungkan.
Kuda-kuda dengan pipa hitam ini memiliki kelebihan seperti dapat diaplikasikan pada bentangan 100 meter, memiliki bentuk yang rigid dan kokoh, serta pipa yang mudah dilengkungkan. Akan tetapi, terdapat pula kelemahan dari kuda-kuda ini yaitu adanya masalah terkait dnegan distribusi ke lokasi proyek terutama untuk bentangan yang besar atau lebar.
4. Castellated
Kuda-kuda ini banyak diaplikasikan pada bangunan yang memiliki bentangan yang lebar seperti bangunan pabrik dan gudang. Penggunaan kuda-kuda jenis harus melalui tahapan penyeleksian yang benar-benar penuh perhitungan. Hal ini dilakukan untuk menghindari adanya risiko yang terjadi.
Risiko tersebut tidak hanya risiko kerusakan yang akan terjadi apabila terjadi salah perhitungan dalam penyesuiannya dengan kondisi atap bangunan. Akan tetapi, risiko yang diakibatkan dapat berupa kecelakan saat pemasangan kuda-kuda tersebut.
Adanya bentuk yang rumit pada komponen ini menjadikannya memiliki risiko lebih tinggi dari jenis kuda-kuda lainnya. Sehingga diperlukan ketelitian dalam setiap perhitungan. Untuk itu perhitungan tersebut hendaknya dilakukan oleh para teknisi yang memang sudah profesional di bidang tersebut.
Baca Juga: Kenali Sejarah Dan Kegunaan Baja Peleburan Besi
Uraian tersebut merupakan penjelasan dari jenis kuda-kuda baja yang perlu diketahui. Pemilihan kuda-kuda untuk pembuatan atap tersebut disesuaikan dengan kondisi dan jenis bangunan. Selain itu, diperlukan perhitungan yang matang terkait dengan bentangan yang dimiliki oleh masing-masing bangunan. Hal itu dilakukan untuk mendapat hasil yang maksimal tentunya dengan risiko yang minimal.
Jika Anda tertarik untuk mengetahui lebih lengkap mengenai jenis besi, Anda dapat mengunjungi website KPS Steel di sini, atau dapat juga langsung menghubungi kami melalui Whatsapp di sini.