...

Perbedaan Baja dan Besi Cor untuk Kebutuhan Konstruksi

perbedaan baja dan besi cor

Tahukah Anda bahwa terdapat banyak perbedaan baja dan besi cor?

Dari berbagai pengalaman saat mengamati bangunan, terkadang kita masih dibingungkan oleh penggunaan besi dan baja. Padahal, kedua material tersebut memiliki banyak perbedaan. Besi dan baja sejatinya memiliki bahan dasar yang berbeda, oleh karena itu terdapat banyak perbedaan antara besi cor dan baja cor.

 Baca Juga: Negara dengan Angka Produksi Baja Terbesar di Dunia

Perbedaan Baja dan Besi Cor

Pengecoran merupakan salah satu proses manufaktur yang menggunakan logam cair. Besi dan baja merupakan logam yang paling umum digunakan dalam pengecoran. Masing-masing logam akan memberikan hasil yang berbeda. Berikut beberapa perbedaan baja dan besi cor:

1. Sifat Mekanik dan Karakteristik Fisik

Besi merupakan logam keras yang banyak dicari untuk dimanfaatkan dalam berbagai proses konstruksi. Tekstur besi sangat keras dan tidak mudah dihancurkan. Karena karakteristiknya yang unik, besi cor bisa ditempa dengan baik. Besi akan mudah dibentuk sesuai kebutuhan Anda. Sayangnya, besi cor sangat mudah berkarat. Untuk mencegahnya, Anda memerlukan perawatan ekstra pascapengecoran.

Sementara, baja merupakan logam yang diperoleh dari campuran karbon, besi, dan beberapa logam lain. Secara fisik, baja cor jauh lebih tangguh daripada besi cor. Baja cor juga tahan terhadap korosi sehingga tidak mudah berkarat. Kelemahan dari baja cor adalah ketidakmampuannya dalam meredam getaran. Produk yang dihasilkan dari baja cor akan memiliki getaran yang jauh lebih tinggi daripada produk berbahan besi cor.

2. Bahan Lining

Bahan lining dapat dikategorikan menjadi dua, asam dan basa. Perbedaan bahan lining yang bersifat basa dan asam dapat diamati melalui kadar basisitasnya. Apabila basisitasnya >1%, maka ia tergolong basa, sedangkan apabila basisitasnya <1%, maka ia tergolong asam. Bahan lining yang bersifat basa memiliki lebih banyak kandungan MgO2, sedangkan bahan lining yang bersifat asam memiliki kandungan SiO2 lebih banyak.

Untuk membuat besi cor, Anda membutuhkan bahan lining yang bersifat asam, sedangkan untuk membuat baja cor, Anda membutuhkan bahan lining yang bersifat basa. Apakah tidak bisa menggunakan salah satu bahan lining untuk keduanya? Jawabannya adalah bisa, namun proses peleburan yang terjadi akan menjadi tidak maksimal. Akibatnya, besi atau baja cor yang dihasilkan tidak maksimal dan memperpendek umur lining. Selain itu, penggunaan bahan lining yang tidak sesuai berpotensi tinggi menimbulkan kecacatan pada hasil coran.

3. Percikan Gerinda

Besi cor dan baja cor mengeluarkan percikan yang berbeda ketika digerinda. Pada baja cor, bunga api yang dihasilkan cenderung sedikit dan kecil. Sebaliknya, besi cor mengeluarkan bunga api yang lebih besar dan banyak.

Percikan bunga api pada gerinda dapat digunakan untuk menilai kandungan karbon yang terdapat pada suatu logam. Semakin tinggi karbon, maka semakin banyak dan besar bunga api yang dihasilkan, pun sebaliknya. Karbon merupakan unsur yang mudah teroksidasi pada suhu di atas 600 derajat Celcius menjadi karbon dioksida.

4. Harga Pasar

Karena bahan dan proses pembuatan yang berbeda, besi cor dan baja cor memiliki harga jual yang berbeda pula. Umumnya, baja cor memiliki proses penyeleksian yang lebih ketat. Oleh karena itu, harga baja cor jauh lebih mahal dibandingan dengan besi cor. Tak heran, konstruksi yang menggunakan besi cor lebih populer.

5. Uji Suara

Ketika besi cor atau baja cor dipukul menggunakan palu maka akan menghasilkan suara. Bunyi “trang” terdengar saat jelas saat memukul baja cor.

Perbedaan suara yang dihasilkan terjadi karena sifat baja dan besi.  Besi mampu meredam getaran suara karena sifat logamnya sehingga ketika dipukul dengan palu suara yang diciptakan tidak lebih nyaring dari baja cor.

Baca Juga: Berbagai Macam Teknik Pengelasan Besi

Besi maupun baja cor memiliki keunggulan dan kelemahannya masing-masing. Pastikan Anda memilih bahan yang sesuai dengan kebutuhan konstruksi Anda. Jika Anda tertarik untuk mempelajari informasi yang lebih lengkap mengenai beragam jenis besi, kunjungi blog kami untuk info terbaru. Kunjungi juga laman produk KPS Steel. Anda juga dapat melakukan pemesanan, hubungi kami melalui WhatsApp.

Bagikan Artikel :