Nama “besi assental” cenderung asing bagi sebagian orang, padahal dalam kehidupan sehari-hari material ini digunakan untuk berbagai macam kebutuhan. Rentang penggunaannya bahkan meliputi hampir sebagian besar sektor industri, seperti otomotif, furnitur, dan terlebih lagi industri konstruksi.
Bagaimana sebenarnya karakteristik besi assental? KPS Steel sebagai salah satu Distributor Besi Jakarta yang menyediakan berbagai produk baja, pada kesempatan ini ingin mengajak Anda untuk lebih jauh mengenal besi assental.
Baca Juga: Besi Beton, Penguat Dalam Konstruksi Beton
Karakteristik Besi As
Besi as—kependekan dari assental—adalah salah satu produk baja yang dibuat dengan penampang bulat (round bar) atau persegi/kotak (square bar). Baik besi as berpenampang bulat maupun kotak, keduanya dapat melewati fabrikasi lebih lanjut sehingga akan dihasilkan berbagai bentuk dan dimensi baru sesuai kebutuhan pasar.
Secara fisik penampakan besi assental sangat beragam karena dibuat dengan berbagai spesifikasi—komposisi material dan dimensinya berbeda-beda. Di pasaran dapat ditemukan produk besi assental berwarna abu-abu hingga hitam, tetapi ada pula yang tampil dalam warna putih.
Besi assental diproduksi dengan panjang 6 meter, tetapi dengan beragam ukuran diameter, mulai dari 6 mm hingga 260 mm. Karena berbeda komposisi bahan, dua besi dengan panjang dan diameter sama boleh jadi memiliki berat berbeda.
Misalnya, besi as putih berdiameter 16 mm beratnya 10,8 kg, sedangkan besi as hitam dengan diameter yang sama memiliki berat sedikit lebih besar, yaitu 9,5 kg. Keunggulan besi assental terutama antirayap serta memiliki ketahanan cukup baik terhadap korosi. Material ini juga dikenal kuat menahan beban dan tahan lama. Pengaplikasian dan pengolahan lanjutan juga relatif mudah.
Penggunaan Besi As
Produk baja yang juga dikenal dengan nama bar stock atau shafting bar ini dapat diaplikasikan pada berbagai macam konstruksi dan untuk memenuhi beragam kebutuhan. Besi assental dapat difabrikasi hingga menghasilkan wujud lain seperti mur dan baut yang berfungsi untuk mengencangkan berbagai bagian kendaraan, furniture, konstruksi, dll.
Jika datang ke toko besi untuk mencari mur-baut, Anda akan menemukan banyak sekali pilihan. Berbagai tipe mur-baut dari besi as dibuat sesuai kebutuhan, misalnya berbentuk segi enam (heksagonal).
Besi assental juga menjadi bahan baku utama untuk pembuatan berbagai produk lain, seperti spare part kendaraan (mobil, motor, maupun sepeda), berbagai macam rak, troli, furniture, dan berbagai bagian mesin pabrik. Besi assental juga bisa digunakan untuk kebutuhan khusus yang membutuhkan tingkat presisi yang sangat tinggi, seperti alat-alat laboratorium.
Karena menggunakan besi berkualitas tinggi, besi as memiliki tingkat ketahanan yang tinggi juga.
Baca Juga: Jenis-Jenis Baja dan Kegunaannya – Bagian 2
Selaku distributor tepercaya, di KPS Steel kami jual besi as dengan kualitas yang baik.
Kunjungi laman produk KPS Steel untuk informasi lengkap mengenai produk besi yang kami tawarkan. Pelajari juga beragam informasi terkini seputar dunia konstruksi melalui blog KPS Steel. Hubungi kami disini, kami siap membantu Anda untuk melakukan pemesanan produk!